Buku
Strategi Peningkatan Produksi Dan Mutu Buah Kakao Di Desa Habunuha Kecamatan Tabona Kabupaten Pulau Taliabu
Strategi Peningkatan Produksi Dan Mutu Buah Kakao Di Desa Habunuha Kecamatan Tabona Kabupaten Pulau Taliabu Dibawah bimbingan : Dr. Nurhidayah Layoo, SP. MM dan ratmi Rosilawati, SP.
MP. Tujuan dari Penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui kekuatan dan kelemahan usaha peningkatan produksi dan mutu kakao di Desa Habunuha Kecamatan Tabona Kabupaten Pulau Taliabu. (2) Untuk mengetahui peluang dan ancaman usaha peningkatan produksi dan mutu kakao di Desa Habunuha Kecamatan Tabona Kabupaten Pulau Taliabu (3) Untuk mengetahui strategi peningkatan produksi dan mutu kakao di Desa Habunuha Kecamatan Tabona Kabupaten Pulau Taliabu. Penelitian in di laksanakan di Desa Habunuha Kecamatan Tabona Kabupaten Pulau Taliabu. Waktu pelaksanaan penelitian pada bulan Juni sampai dengan Agustus 2020. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 23 orang. Teknik sampling stratified random sampling, teknik pengumpulan data menggunakan wawancara terstruktur dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis SWOT. Hasil Penelitian menunjukan bahwa (1) Kekuatan dari usaha peningkatan mutu dan produksi kakao di Desa Habunuha adalah Lahan Milik Petani Masih Luas, Bibit Kakao Berkualitas Tersedia, Pengalaman Berusahatani Kaka dan Minat petani sangat tinggi. Sedangkan Kelemahannya adalah Pengetahuan petani tentang budidaya yang masih rendah, Pengetahuan tentang penanganan hama dan penyakit mash rendah serta Kurangnya modal usaha. (2) Peluang dari usaha peningkatan mutu dan produksi kakao di Desa Habunuha adalah Adanya bantuan dari pemerintah (ADD & penyuluh), Harga Kakao Ralatif Stabil serta Pembeli Kakao semakin banyak. Sedangkan Ancamannya adalah Adanya Hama PBK dan Pengalihan Lahan Kakao menjadi Lahan Pertanian Lain. (3) Strategi yang tepat untuk dilakukan dalam peningkatan produksi dan mutu usahatani Kakao di Desa Habunuha adalah strateg1 kompetitif yaitu dengan memantaatkan keunggulan (kekuatan) yang berasal dari faktor internal untuk mencari berbagai peluang baru yang selama in belum diusahakan sesuai dengan kemampuan yang ada untuk meminimalisasi ancaman yang datang dari faktor eksternal. Strategi ini berada pada kuadran ST (kuadran IV).
| UML-S.2021.0344 | SKR-2020 REF s | Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Luwuk | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain