Buku
Harga Dan Pemasaran Kedelai Di Desa Tanakuraya Kecamatan Bungku Utara
Harga Dan Pemasaran Kedelai Di Desa Tanakuraya Kecamatan Bungku Utara Dibawah bimbingan : Mustafa Abd. Rahim. SP. MP dan Ratmi Rosilawati, SP. MP. Tujuan dari Penelitian ini adalah (1) Pengaruh faktor ketersediaan produk terhadap harga kedelai di Desa Tanakuraya Kecamatan Bungku Utara. (2) Pengaruh faktor permintaan terhadap harga kedelai di Desa Tanakuraya Kecamatan Bungku Utara. (3) Pengaruh faktor kualitas produk terhadap harga kedelai di Desa Tanakuraya Kecamatan Bungku Utara. (4) Saluran pemasaran kedelai yang dilakukan oleh petani di Desa Tanakuraya Kecamatan Bungku Utara. (5) Margin pemasaran kedelai yang dilakukan ole petani di Desa Tanakuraya Kecamatan Bungku Utara Penelitian ini bertempat di Desa Tanakuraya Kecamatan Bungku Utara Kabupaten Morowali Utara. Waktu Penelitian selama dua bulan mulai dari bulan Juli sampai dengan bulan Agustus 2019. Analisis data peneliti menggunakan analisis Regresi Berganda, analisis deskriptif dan analisis margin pemasaran Hasil Penelitian menunjukan bahwa (1) Variabel ketersediaan kedelai (X) berpengaruh signifikan terhadap harga kedelai di Desa Tanakuraya pada tingkat kepercayaan 95%. Dimana nilai signifaknsi X, sebesar (0,036) lebih kecil dari nilai alfa (0,05). (2) Variabel Permintaan kedelai (X) berpengaruh signifikan terhadap harga kedelai di Desa Tanakuraya pada tingkat kepercayaan 95%. Dimana nilai siginifaknsi X2 sebesar (0,000) lebih kecil dari nilai alfa (0,05). (3) Variabel kualitas kedelai (X) berpengaruh signifikan terhadap harga kedelai di
Desa Tanakuraya pada tingkat kepercayaan 95%. Dimana nilai siginifaknsi X3 sebesar (0,037) lebih kecil dari nilai alfa (0,05). (4) Saluran pemasaran hasil produksi usahatani Kedelai di Desa Tanakuraya Kecamatan Bungku Utara dilakukan melalui 3 saluran pemasaran (5) Margin pemasaran hail produksi kedelai di Desa Tanakuraya dari petani ke Konsumen akhir sebesar R.800 per Kilogram.
| UML-S.2021.0355 | SKR-2019 REF h | Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Luwuk | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain