Buku
Pengaruh Penambangan Pasir Pantai Oleh Masyarakat Terhadap Penyusutan Garis Pantai Studi Kasus Kelurahan Lontio Baru Kecamatan Nambo
Pengaruh Penambangan Pasir Pantai Oleh Masyarakat Terhadap Penyusutan Garis Pantai Studi Kasus Kelurahan Lontio Baru Kecamatan Nambo. Pembimbing Lutfi Samaduri dan Diah Indradewi.
Pesatnya pembangunan yang terjadi di Kelurahan Lontio Baru menyebabkan penambangan pasir pantai yang dilakukan oleh masyarakat sering terjadi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberpa besar perubahan garis pantai yang terjadi di Kelurahan Lontio Baru dan dapat mengetahui dampak apa saja yang di timbulkan dengan adanya penambangan pasir yang dilakukan oleh masyarakat. Jenis penelitian yang di gunakan adalah metode deskriptif yaitu suatu metode penelitian yang menggambarkan karakteristik populasi atau fenomena yang sedang diteliti
dengan menggunakan analisi penginderaan jarak jauh menggunakan software ArcGis dan tools DSAS serta melakukan wawancara langsung terhadap masyarakat Kelurahan Lontio Baru. Berdasarkan hasil analisis data garis pantai menggunakan tools DSAS garis pantai di Kelurahan Lontio Baru telah mengalami abrasi sebesar -4,42 m dan mengalami akresi sebesar 2,28 m dan laju perubahan garis pantai pertahunnya yang disebabkan oleh abrasi adalah sebesar - 1,64 m dan akresi pertahunnya adalah sebesar 0,84 m. Dengan adanya penambangan pasir yang dilakukan oleh masyarakat menimbulkan dampak positif dan negatif bagi masyarakat itu sendiri.
| UML-S.2023.0244 | SKR-2023 REF p | Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Luwuk | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain